Informasi CSR

Lingkungan Hidup

Galesong Group adalah pelopor pelestarian lingkukan hidup, karena sejak 2007 dalam upaya untuk mengurangi dampak pencemaran lingkungan hidup dan global warming secara kontinu melakukan langkah positif untuk terus menjaga ligkungan hidup tetap lestari, mulai dari pembibitan dan penanaman pohon penghijauan jenis trambesi dan mahoni telah dilakukan di seluruh wilayah Pulau Sulawesi termasuk di ruas-ruas jalan, kampus dan menyumbang secara gratis pohon siap tanam kepada siapapun yang membutuhkan. Kegiatan penanaman pohon, selain melibatkan pemerintah, instansi dan masyarakat juga melibatkan anak sekolah dasar sebagai upaya menanamkan secara dini kepada generasi muda tentang pentingnya menjaga pelestarian lingkungan hidup.

Selain menginisiasi pembibitan dan penanaman pohon Galesong Group juga memperkenalkan tekhnologi Boipori, bekerjasama dengan Universitas Hasanuddin Galesong melakukan Sosialisasi diseluruh daerah di Pulau Sulawesi tentang tekhnologi Biopori yang merupakan upaya memperluas resapan air untuk mengurangi resiko banjir dan penyediaan air bawah tanah sejaklgus menyumbang alat pembuat biopori ke pemerintah daerah se Pulau Sulawesi.

Offcanvas bottom
...