Oleh Admin
14 December 2022 16:11 - 2 years ago
Tim Training Departement & Development menggelar kegiatan training kepada Sales baru Hyundai yang dilaksanakan pada 13 hingga 15 Desember 2022 bertempat di Galesong Building Lt.4 Ruangan Training Center, kegiatan ini bertujuan untuk memberi pelatihan dan membekali pengetahun produk yang akan dipasarkan.
Menurut Supervisor Training & Development, M. Basri “Tanpa pengetahuan produk yang baik costumer akan sulit mengetahui apa yang menjadi kebutuhannya.”
Sementara itu CEO Otomotif Galesong Group, Endro Nugroho menjelaskan bahwa "Product Knowledge adalah pengetahuan terkait karakter produk baik dari sisi harga, fitur, tatacara penggunaan hingga cara perawatan."
Selain itu konsumen akan lebih mudah tertarik untuk membeli produk yang kita pasarkan karena penjelasan yang didapatkan sangat baik. Kegiatan Product Knowledge juga diselingi selling skill, sedangkan dari sisi salesman dengan memahami product knowledge maka salesman akan mampu menjelaskan suatu produk dengan lebih detail kepada konsumen.
Selanjutnya, tujuan dan manfaat product knowlege adalah meningkatkan kepercayaan salesman, bahan untuk meyakinkan pelanggan, dapat menigkatkan penjualan, serta mengingkatkan kemampuan komunikasi. Kegiatan Training Product Knowledge ini juga dilaksanakan untuk produk lain seperti Suzuki Motor & Morris Garages.
Mengingat pentingnya Training Product Knowledge ini perlu diterapkan secara konsisten agar tim salesman dapat dengan mudah menjelaskan kelebihan dan keunggulan fitur-fitur produk yang akan ditawarkan hal tersebut tentu bisa menjadi senjata untuk menggait hati konsumen, dengan adanya pengetahuan yang baik terhadap produk akan memberikan perubahan yang signifikan kedepannya.
Bagikan Artikel ini
Baca Juga Artikel ini